Kebiasaan mengkonsumsi makanan dan minuman manis atau bersoda pada anak-anak dapat menyebabkan timbulnya lubang pada gigi susu. Seringkali orang tua meremehkan adanya lubang pada gigi susu karena beranggapan bahwa gigi susu tersebut akan lepas dan diganti dengan gigi tetap nantinya. Akan tetapi hal tersebut salah karena proses penggantian gigi susu menjadi gigi tetap tidak berlangsung dalam waktu sekejap. Proses penggantian akan berlangsung sejak usia 6 tahun hingga 12 tahun.
Gigi susu yang berlubang merupakan sarang kuman-kuman sehingga dapat menimbulkan sakit gigi pada anak-anak dan menyebabkan anak menjadi malas untuk makan bahkan susah tidur. Gigi susu yang berlubang dapat juga mempengaruhi rasa percaya diri anak sehingga malu untuk bergaul dengan teman-temannya. Oleh sebab itu sebaiknya semenjak masih dini gigi susu juga harus dijaga kesehatannya.
Di Dentalogy Dental Care kami menawarkan prosedur untuk penambalan gigi susu anak-anak. Kami menggunakan bahan tambalan khusus yang mengandung fluoride sehingga dapat memperkuat struktur email gigi.